Bakti Sosial

Bakti Sosial

Bakti Sosial


Beberapa waktu yang lalu di Desa Mluweh Kedatangan tamu dari ibu-ibu Persatuan Isteri Insinyur Indonesia (PIII), kedatangan mereka yaitu bertujuan untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial di Desa Mluweh. Kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan pada hari minggu tanggal 19 November 2017. Kegiatan ini dimulai dari jam 06.00 WIB diawali dengan senam bersama, kemudian dilanjut dengan sedikit sambutan dari kepala desa dan juga perwakilan dari ibu-ibu PIII setelah sambutan selesai juga dilakukan penyerahan beberapa bibit pohon buah-buahan sejumlah 50 buah sebagai tanda bertambahnya usia PIII yaitu 50 tahun dan juga sekaligus penanaman, selain itu juga ada penyerahan kenang-kenagan berupa plakat kepada pak kades selaku perwakilan desa. Setelah itu acara berlanjut ke acara hiburan yaitu diisi dengan musik orgen tunggal dan juga bernyayi bersama disela-sela acara hiburan dilanjut juga acara inti yaitu bakti sosial.  Dalam acara ini ibu-ibu PIII menyedikan bazar sembako murah dan juga pakaian bekas layak pakai untuk dijual kepada masyarakat yang kurang mampu di Desa Mluweh. Tak butuh waktu lama untuk menghabiskan persediaan barang yang disediaka oleh ibu-ibu PIII, setelah bazar selesai dilanjut lagi acara hiburan, tidak mau kalah dengan ibu-ibu PIII Mahasiswa KKN UNNES 2017 juga ikut meramaikan acara hiburan tersebut dengan ikut serta menyumbangkan suara emasnya. 

Kegiatan Senam Bersama



Sambutan Kepala Desa Mluweh



Penanaman Pohon Secara Simbolis



Penyerahan Kenang-kenangan Berupa Plakat



Bazar Sembako Murah Dan Baju 
Layak Pakai







0 komentar: